5 Manfaat dan Fungsi Menakjubkan Lidah Buaya untuk Kulit Anda

 manfaat-lidah-buaya-bagi-kesehatan-jerawat-wajah

www.5 Manfaat dan Fungsi Menakjubkan Lidah Buaya untuk Kulit Anda
Anda tahu lidah buaya? Tanaman herba mirip kaktus dan bernama ilmiah aloe vera ini dikenal sebagai tanaman multifungsi. Banyak sekali manfaat dan fungsi lidah buaya yang menakjubkan, seperti mengatasi permasalahan rambut hingga panas dalam. Selain itu, lidah buaya juga mengatasi berbagai permasalahan kulit. Apa sajakah itu? Yuk, intip 5 ulasannya.

1. Membantu Mengatasi Herpes
Herpes disebabkan oleh infeksi HSV (Herpes Simplex Virus) yang gejalanya berupa bitnik-bintik merah bergerombol berisi gelembung air pada kulit. Penderitanya akan merasa panas dan gatal pada bagian kulit yang terdapat bintik-bintik tersebut. Seperti halnya influenza, herpes bisa kambuh kapan saja sesuai dengan sistem imun seseorang.

Untuk mengatasinya, oleskan bagian gel dari lidah buaya tersebut pada permukan kulit. Sedangkan jika ingin praktis, Anda bisa membeli produk ini dalam bentuk krim. Oleskan 3 kali sehari selama 2 pekan atau sampai sembuh. Jangan lupa tingkatkan sistem imun Anda dengan mengonsumsi jeruk atau makanan bernutrisi lainnya.

2. Meringankan Penyakit Psoriasis

Penyakit ini ditandai dengan adanya bercak merah pada kulit yang gatal dan mengelupas sendiri akibat respon sistem autoimun. Autoimun ini menganggap antibodi sebagai musuh sehingga perlawanannya mengkibatkan penyakit kulit ini.

Untuk meringankannya, Anda bisa menggunakan gel lidah buaya yang mengadung alprogen, yaitu senyawa yang dapat menghambat reaksi perlawanan dari autoimun tersebut. Oleskan perlahan gel lidah buaya pada permukaan kulit yang merah (3 kali sehari selama sebulan). Selain menyembuhkan, gatal pun bisa berkurang dengan sensasi dingin gel-nya.

3. Mempercepat Penyembuhan Luka Bakar

Luka bakar yang disebabkan oleh api atau zat kimia tertentu bisa diatasi dengan gel dingin lidah buaya. Tanaman ini juga mengandung antibakteri dan antioksidan yang mampu mencegah infeksi sekunder dan reaksi peradangan.

Oleskan gel lidah buaya yang dicampur minyak zaitun sebanyak 3 kali sehari selama sepekan atau sampai luka bakar sembuh. Tapi, manfaat mempercepat penyembuhan ini hanya berlaku pada luka bakar derajat 1 dan 2, yaitu saat luka bakar tidak sampai menembus bagian dermis.

4. Mengobati Dermatitis/Eksim

Peradangan pada kulit sensitif ini sering terjadi saat musim kemarau atau cuaca panas. Kulit akan memerah/ruam, berbintik, dan terasa gatal. Untuk mengatasinya, oleskan gel lidah buaya pada kulit yang terkena dermatitis/eksim sebanyak 2 kali sehari sampai sembuh. Kandungan alprogen dan C-glukosil pada lidah buaya akan menghambat menyebarnya ruam merah dan reaksi peradangan.

5. Menghilangkan Panu

Jika Anda mengalami masalah bercak putih di tubuh atau wajah, oleskan gel lidah buaya di permukaan kulit yang berwarna putih tersebut sebanyak 3 kali sehari sampai sembuh dan menghilang. Kandungan antibakteri dan antijamur dalam lidah buaya akan menghambat panu yang disebabkan jamur.

Nah, lidah buaya ini penting juga dimasukkan dalam komposisi sabun cuci piring. Selain efektif membersihkan peralatan dapur, Anda tidak perlu khawatir dengan kulit yang panas, melepuh, atau iritasi karena alergi sabun. Justru dengan kandungan lidah buaya di dalamnya, Anda bisa merasakan kelima manfaat dan fungsi lidah buaya yang menakjubkan darinya.


Comments

Popular posts from this blog

Hotel Terkenal Dan Populer Di Kota Malang Saat Ini

Pengertian Loyalitas Nasabah Menurut Ahli

Berikan Sumbangan Melalui Unicef Secara Online